PA Panyabungan | pa-panyabungan.go.id
Panyabungan, selasa (14/10/2024), Bertempat di ruang media center, Pengadilan Agama Panyabungan menerima mahasiswa STAIN Mandailing Natal untuk melakukan Observasi lapangan, acara tersebut di hadiri Ketua Pengadilan Agama Panyabungan Agus Sopyan, S.H.I., M.H., dan mahasiswa STAIN Madina sebanyak 26 orang.
Kegiatan ini merupakan bagian dari proses pembelajaran mahasiswa STAIN Madina untuk belajar pemahaman yang mendalam tentang berbagai aspek, termasuk struktur organisasi Pengadilan Agama, tugas pokok dan fungsi lembaga tersebut, jenis perkara yang ditangani, serta tahapan prosedur persidangan di Pengadilan Agama Panyabungan.
Dengan kegiatan observasi ini, diharapkan para mahasiswa tersebut dapat menambah ilmu yang nantinya dapat memberikan kontribusi yang lebih baik dalam penegakan hukum dan keadilan di Indonesia. Observasi ini menunjukkan pentingnya penggalian pengetahuan dan pengalaman di lapangan dalam membentuk pemahaman yang lebih mendalam tentang hukum Islam dan praktiknya di Pengadilan Agama.